Rabu, 04 Januari 2023

ASAL USUL BATU OPAL KALIMAYA BANTEN

Batu Kalimaya dikenal karena memiliki keindahan warna yang berkilau apalagi jika terkena cahaya matahari. . 
Maka tak heran batu yang satu ini menjadi salah satu batu mulia terbaik di dunia hingga mendapat julukan Ratunya Batu Permata “The Queen of Gems”. Julukan tersebut bukan tanpa sebab karena satu batu Kalimaya memiliki kilau warna batu permata lain seperti, Zamrud, Kecubung, Safir, ataupun Topas. 
Batu Kalimaya sudah terkenal sejak tahun 30 SM. Bahkan, Markus Antonius seorang politikus dan Jendral Romawi Kuno pernah menghadiahkan cincin Kalimaya atau opal kepada Ratu Cleopatra. Harga cincin Kalimaya Cleopatra sebanding dengan, dua ribu ekor kuda yang bagus pada waktu itu. Menakjubkan sekali bukan. 
Julukan lokal batu Kalimaya di ambil dari nama "Kali Maja". Kali Maja adalah nama sebuah sebuah sungai yang terdapat didaerah Rangkasbitung, tepatnya Kecamatan Maja Kabupaten Lebak Banten. Tempat dimana batu kalimaya ditambang.disana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar